KUMPULAN RESEP MASAKAN SEHARI-HARI YANG ENAK, LEZAT DAN SEDERHANA. MUDAH UNTUK DI COBA DAN DI PRAKTEKAN DI RUMAH

RESEP RUJAK ACEH


Bisa dibilang kudapan buah dengan campuran sambal banyak di temukan di Indonesia. Apalagi saat musim buah berlangsung di suatu tempat pasti tujuan utama di buat rujak. Namun kali ini Dapur Pak Erol akan menyajikan kepada pembaca untuk mencoba cara bikin yang berbeda tentunya rujak dengan ciri khas aceh.

BAHAN-BAHAN:

2 Mangga
1 buah Nanas
2 Bengkoang
1/4 kg Timun
1/4 kg Wortel (pengganti jambu air)
1/2 kg Kol (buang tulangnya)
1/2 Kedondong (saya tidak pakai karena lagi tidak ada)

BUMBU:

1 1/2 ons cabe merah
1/4 kg kacang tanah
1/2 kg gula pasir
secukupnya garam
secukupnya cuka
1 sdm ebi
4 gelas air

LANGKAH-LANGKAH
  • Mangga, nanas, bengkoang, timun, wortel bersihkan potong dadu kecil kecil.
  • Kol diiris halus.
  • Goreng ebi, kacang tanah, sisihkan.
  • Blender cabe merah, ebi, kacang tanah dengan 3 gelas air.
  • Rebus blenderan cabe, kacang dan ebi. 
  • Tambahkan gula pasir dan cuka.
  • Kalau sudah mendidih angkat biarkan sampai dingin.
  • Masukan potongan buah buahannya dan irisan kol.
Share:

1 komentar:

  1. Emperor Casino: Slots & Games - Shootercasino
    Emperor Casino septcasino is a unique online casino offering the 제왕 카지노 best 메리트 카지노 slots and online table games from one of the most experienced and trusted online casinos

    BalasHapus

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Pengikut


Recent Posts